Ketua KPU: Kompetensi dan Soft Skills Kunci Profesionalisme di Era Society 5.0

Ketua KPU: Kompetensi dan Soft Skills Kunci Profesionalisme di Era Society 5.0

Bekerja adalah sebuah profesi yang harus dijalani secara profesional. Pendidikan tinggi juga sangat penting karena dapat mengembangkan kemampuan berpikir kritis, logis, dan kreatif.

Hal ini disampaikan oleh Ketua KPU Hasyim Asy’ari saat menjadi pembicara dalam Simposium Nasional bertema “Peluang dan Tantangan Pekerjaan di Era Society 5.0” di Universitas Islam Negeri Prof. K. H. Saifuddin Zuhri (SAIZU), Purwokerto, pada Sabtu (22/6/2024).

“Untuk menjadi profesional, kita harus memiliki kompetensi yang diperoleh melalui pengalaman dan pengetahuan,” ujar Hasyim.

Hasyim juga mendorong mahasiswa untuk terus mengembangkan soft skill mereka, termasuk kemampuan berbicara di depan umum dan menulis.

Di akhir presentasinya, Hasyim menyampaikan harapannya agar kampus menjadi tempat yang dapat menciptakan ilmu-ilmu kehidupan, sehingga mahasiswa yang lulus tidak merasa asing, tetapi menjadi bagian dari masyarakat.

Acara ini juga dihadiri oleh jajaran KPU Kabupaten Banyumas, Rektor UIN SAIZU Purwokerto Ridwan, Anggota DPD RI Abdul Kholik, Kepala Pusat Pasar Kerja Muchamad Yusuf, dan mahasiswa/i UIN SAIZU.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *