Wapres Sebut Pemerintah Berupaya Pulihkan Ekonomi dan Hilangkan Covid-19

Wapres Sebut Pemerintah Berupaya Pulihkan Ekonomi dan Hilangkan Covid-19
HARIANTERKINI.COM, Jakarta – Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan pemerintah sedang menyusun rencana pemulihan ekonomi yang terdampak pandemi Covid-19.

Konsep pemulihan ekonomi itu tak akan meniadakan upaya memutus mata rantai penularan Covid-19.

“Pemerintah sekarang sedang memikirkan bagaimana melakukan pengembalian untuk melakukan recovery pemulihan ekonomi yang Insya Allah dalam beberapa waktu yang akan datang coba digulirkan,” ujar Ma’ruf melalui siaran pers Sekretariat Wakil Presiden, Kamis (21/5/2020).

“Supaya ekonomi yang terdampak ini bisa kembali lagi dengan tetap menjaga kesehatan masyarakat. Dengan tetap berusaha mengendalikan dan menghilangkan Covid-19 tetapi bagaimana ekonomi bisa tumbuh,” lanjut dia.

Ia menambahkan pemulihan ekonomi perlu dilakukan agar perlahan bisa bangkit kembali selepas masa tanggap darurat Covid-19.

Ia pun mengatakan, memulihkan kembali perekonomian yang menurun akibat Covid-19 merupakan tanggung jawab pemerintah.

“Karena itu kami mohon doa kepada seluruh bangsa, kepada seluruh masyarakat supaya upaya-upaya untuk mengembalikan memulihkan ekonomi nasional kita sehingga sedikit demi sedikit kehidupan ekonomi masyarakat bisa dikembalikan,” kata Ma’ruf.

“Marilah kita berdoa kepada Allah sambil bersabar dan sambil berusaha dengan sekuat tenaga. Jangan ada lagi kata menyerah. Kita harus semangat dan Covid-19 harus mendorong kita untuk bangkit,” lanjut dia.

Baca Berita Lainnya : Jubir : Pemerintah Tengah Pikirkan Cara Agar Masyarakat Produktif Tapi Tak Tertular Virus Covid-19

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *